02. October 2023 Kawan Lama Blog

Pick to Light System: Solusi Pergudangan yang Inovatif dan Efisien

 

Pick to light system, kawan lama, solusi pergudangan
Source image: www.hello-aioi.com/en/

 

Tahukah Anda bahwa warehouse atau gudang merupakan bagian dari supply chain yang harus terus beroperasi untuk memenuhi kebutuhan bisnis Anda. Nah, untuk itu perlu adanya inovasi yang didukung oleh teknologi agar proses supply chain dalam warehouse atau gudang dapat berjalan secara optimal. Maka sebuah sistem yang bernama Pick-to-Light jadi solusinya.

Digital Picking System atau yang disebut dengan Pick-to-Light System adalah sistem pengambilan tanpa kertas yang dirancang untuk menyederhanakan proses pemenuhan pesanan dan pengambilan di gudang atau pusat distribusi. Pick-to-Light System menawarkan solusi yang inovatif dan efisien, sehingga meningkatkan efisiensi, produktivitas, dan akurasi pengambilan, sekaligus menghemat biaya.

Pick-to-Light System menggunakan cahaya dan visual dalam operasi pengambilan benda yang berbeda. Hal ini sekaligus mengurangi kesalahan yang terjadi dalam proses pengambilan tanpa perlu mengandalkan pengalaman, perasaan, maupun memori dari setiap operator.

 

Proses kerja Pick-to-Light System

Dengan kemudahan yang ditawarkan maka operator akan mengambil atau meletakkan barang berdasarkan jumlah yang ditunjukkan oleh digital display untuk selanjutnya melakukan konfirmasi pada tombol yang terletak pada digital display tersebut. Berikut proses kerja Pick-to-Light System secara detail:

  1. Scan QR/Barcode melalui Software pick to light (berisikan list barang yang akan diambil)
  2. Modul Hardware Pick-to-Light akan menyala jika terdapat barang yang akan diambil pada bagian rak tersebut
  3. Operator akan mendatangi modul yang menyala
  4. Operator mengambil/menaruh barang sesuai dengan kuantitas yang diminta
  5. Operator menekan tombol pada modul untuk menandakan bila proses pada bagian tersebut sudah selesai
  6. Ulangi proses 3-5 sampai semua lampu sudah mati
  7. Jika semua barang sudah diambil, lampu konfirmasi akan menyala, operator menekan tombol pada lampu konfirmasi menandakan proses sudah selesai (proses ini optional dan menyesuaikan dengan flow customer).

 

Pick to light system, kawan lama, solusi pergudangan

                                                                                                    Contoh Pemasangan module Pick to Light

Benefit Pick-to-Light System

Selama operasi pergudangan berjalan, sistem Pick-to-Light menjadi alat yang paling diandalkan untuk meningkatkan produktivitas dan efisiensi, serta untuk mengurangi kesalahan dalam  pengambilan barang. Tapi, tentu saja, ada lebih banyak proses Pick-to-Light, berikut benefit yang bisa perusahaan Anda dapatkan dari Pick-to-Light System:

1. Kemudahan penggunaan

Memberikan pelatihan pada para operator dalam pengambilan barang, tentunya memakan waktu berjam-jam atau lebih, tergantung pada ukuran dan kompleksitas gudang Anda. Dengan Pick-to-Light System yang efisien, Anda dapat menghemat waktu lebih banyak.

 

2. Integrasi sistem

Anda dapat mengintegrasikan Pick-to-Light dengan Warehouse Management System (WMS), Enterprise Resource Planning (ERP), manajemen supply chain, atau sistem host lainnya, untuk kontrol gudang yang lebih baik. Selanjutnya, Pick-to-Light System dapat menghasilkan laporan pick-rate, menganalisis produktivitas dan metrik lainnya.

 

3. Meningkatkan Efisiensi

Pick-to-Light System biasanya diatur oleh zona kerja Anda, yang membantu meminimalkan proses manual sehingga dapat meningkatkan efisiensi. Selain itu, jika pesanan diperlukan untuk melewati beberapa zona kerja, sistem Pick-to-Light Anda akan mengikuti pesanan, sehingga akan membantu mengurangi waktu idle.

Anda bahkan dapat memasang beberapa Pick-to-Light System ke mobile carts atau sistem konveyor, sehingga memungkinkan satu operator dapat memenuhi seluruh pesanan, melalui banyak zona gudang Anda.

4. Paperless

Terkait dengan peningkatan efisiensi, penting untuk dicatat bahwa Pick-to-Light System mengedepankan sistem paperless.  Ini akan menghemat waktu operator Anda, sehingga mereka tidak perlu lagi membolak-balik catatan di dalam buku atau kertas.

 

Baca Juga: GUT Pallet Racking, Solusi Andalan untuk Warehouse Anda!

 

5. Meningkatkan Akurasi 

Dari sudut pandang layanan pelanggan, manfaat terbesar dari sistem Pick-to-Light adalah mengurangi kesalahan pengambilan, hampir di bawah 0,1%. Sistem ini membantu meningkatkan kinerja dalam pemenuhan pesanan, sehingga  tingkat kepercayaan customer pun akan bertambah.

 

6. Hemat Biaya Tenaga Kerja

Metode pengambilan manual tentu akan menambah pengeluaran terbesar dalam operasi gudang. Namun, ketika Anda menerapkan sistem yang dapat mempersingkat waktu dalam pemenuhan pesanan, serta peningkatan akurasi pesanan yang lebih besar, maka semua faktor ini akan membawa benefit bagi gudang Anda, yakni mengurangi biaya tenaga kerja yang harus dikeluarkan.

Pick to light system, kawan lama, solusi pergudangan
Operator melakukan scan barcode untuk memulai proses

 

Sistem ini dapat diterapkan pada semua jenis strategi seperti proses picking, proses putting, proses batch picking, dan lainnya dengan menggunakan modul Pick-to-Light.  Pick-to-Light System dapat menggunakan perantara barcode/QR Code yang berisikan list barang, dimana dengan hanya melakukan scanning Barcode/QR Code pada awal proses pengambilan, sistem akan secara otomatis menunjukkan sebuah indikasi visual, yang menginformasikan operator untuk melakukan proses picking atau putting pada bagian-bagian rak tertentu.

Pick to light system, kawan lama, solusi pergudangan

Jenis-jenis module pick to light

 

Baca juga: Cerdas Ciptakan Pergudangan Omni Channel Produktif 

 

Pick-to-Light system dilengkapi dengan beberapa jenis mounting yang dapat dipasang pada bidang datar maupun pipa. Solusi dari Pick-to-Light System dapat disesuaikan dengan flow process yang diinginkan customer maupun diintegrasikan dengan existing sistem ERP untuk melakukan kontrol stok.

Kawan Lama menyediakan solusi Pick-to-Light System untuk kebutuhan bisnis Anda. Selain itu, Anda juga dapat berkonsultasi dengan sales consultant Kawan Lama, untuk meningkatkan produktivitas dan performa bisnis. Cek produk-produk lainnya di www.kawanlama.com.

For more information:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *