02. October 2023 Kawan Lama Blog

5 Bagian Penting Mesin CNC Milling yang Harus Anda Ketahui

 

 

CNC Milling, Kawan Lama, mesin, machinery, industrial, industri, spindle, GUT

 

Mesin CNC Milling merupakan perangkat mesin yang biasa digunakan di industri. Sesuai dengan namanya, mesin CNC dalam pengerjaannya menggunakan sistem komputer. Mesin ini akan membuat bentuk secara presisi sesuai dengan yang sudah diprogram oleh komputer.

Sama halnya dengan mesin lainnya, mesin CNC Milling memiliki beragam jenis. Banyak sekali orang awam yang tidak mengenal mesin CNC Milling, sehingga seringkali salah dalam memilih spesifikasi mesin dan hasilnya tidak sesuai dengan yang diharapkan, untuk itu mari kita mengenal bagian-bagian penting dari mesin CNC Milling :

 

CNC Milling, Kawan Lama, mesin, machinery, industrial, industri, spindle, GUT

  • Spindle Type

Pemilihan tipe spindle adalah hal yang penting, karena spindle akan meneruskan torsi dan kecepatan dari motor utama untuk menahan ketika mesin sedang memotong benda kerja.

Contoh tipe spindle : BT30, BT40, BT50.

 

  • Spindle Speed Range

Kecepatan dari spindle akan mempengaruhi hasil benda kerja, salah satunya adalah kehalusan sebuah benda kerja, normalnya semakin tinggi kecepatan sebuah mesin, maka akan memperoleh hasil yang lebih baik.

Contoh : 10.000, 12.000. 15.000 rpm.

 

  • Table Size & Machine Travel

Ukuran dari meja mesin dipilih berdasarkan benda yang akan dikerjakan. Ukuran benda kerja tersebut juga berpengaruh pada pemilihan travel mesin, yang meliputi axis X,Y & Z.

Contoh :

– Table working area 520 x 1150mm

– Machine travel (X,Y,Z) : (1020 x 520 x 505)

Artinya ukuran atau bagian benda yang dikerjakan tidak boleh lebih besar dari itu, tentunya dengan memperhitungkan panjang arbor (alat untuk mencekam mata potong) dan cutting tool.

  • Table Load

Setiap mesin pasti memiliki batas kemampuan yang berbeda, untuk memastikan pergerakan axis mesin bekerja dengan maksimal, maka berat dari benda kerja tidak boleh lebih dari kapasitas table load mesin.

Contoh : Table load 800 kg.

 

  • Guideway Type

Guideway ini juga berperan sangat penting dalam kekuatan saat pemotongan benda kerja, guideway berfungsi untuk menopang agar pergerakan axis mesin tetap stabil.

Contoh : Linear guideway roller type

 

Setelah membaca ulasan di atas, tentunya Anda semakin berhati-hati dan detail dalam memilih mesin CNC Milling. Kawan Lama menyediakan beragam solusi kebutuhan CNC Milling untuk memudahkan bisnis Anda. Untuk lebih lengkapnya cek website www.kawanlama.com.

 

For more info:

whatsapp

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *