02. October 2023 Kawan Lama Blog

KAWAN LAMA SOLUTION HADIR DI MANUFACTURING SURABAYA 2023

Acara tahunan Manufacturing Surabaya yang telah berlangsung lebih dari 10 tahun senantiasa berfokus untuk memamerkan peralatan terbaru di bidang Mesin Manufaktur, Peralatan, dan Material, antara lain Machine Tool, Tools & Hardware, Industry Automation & Logistics, Packaging, serta Plastic, Mould & Die Machinery dan lainnya.

Di tahun ini, Manufacturing Surabaya akan diadakan pada 12-15 Juli 2023 di Grand City Convention & Exhibition Center Surabaya. Acara ini memberikan kesempatan emas bagi perwakilan dari perusahaan swasta, negeri, atau pemerintahan yang sedang mencari supplier produk untuk bertemu langsung dengan para pemilik brand ternama demi menjajaki peluang kerja sama.

Kawan Lama Solution melihat acara ini sebagai sarana komunikasi strategis yang efektif untuk mengenalkan produk dan teknologi terbaru kepada pasar, khususnya wilayah Indonesia bagian timur, sejalan dengan temanya “Smart Manufacturing to Optimize Business Solution” yaitu ingin memberi solusi optimalisasi bisnis melalui penggunaan peralatan termutakhir. Selain itu, kehadiran Kawan Lama Solution juga merupakan bentuk dukungan untuk mewujudkan Indonesia Industry 5.0.

Pada kesempatan ini, Kawan Lama Solution turut hadir membawa produk unggulan, Modula.  Alat ini memiliki kemampuan untuk meminimalisir kebutuhan MHE, untuk mengambil produk pada area yang tinggi dan cocok digunakan di area penyimpanan terbatas. Dengan teknologi berbasis vending machine, memudahkan customer mengambil produk yang diperlukan, bahkan di area yang sulit dijangkau tangan, hanya dengan menginput kode produk.

Selain itu, terdapat produk 3D Scan Hawk yang mampu memberikan gambaran 3 dimensi atas produk/media yang di-scan, sehingga dapat langsung dicetak maupun diproduksi, tanpa memerlukan proses desain produk secara manual.

Untuk mengetahui produk unggulan Kawan Lama Solution lainnya, segera daftarkan diri Anda sebagai pengunjung melalui https://manufacturingsurabaya.id/prereg/ dan hadir di acara Manufacturing Surabaya 2023.

 

Kawan Lama Solution Manufacturing surabaya 2023